fbpx

8 Produk Serum Wardah Yang Bagus 2021

Bagi Anda yang sering melakukan perawatan wajah. Pasti tidak asing lagi dengan salah satu produk skincare satu ini yaitu serum. Serum sendiri biasanya dikemas dalam bentuk yang praktis dan simpel guna membuat penggunanya nyaman.

Kandungan yang ada di serum juga ringan dan sangat mudah menyerap di kulit. Oleh karena itu, serum memiliki banyak penggemarnya. Selain itu, berbagai merk serum bisa Anda jumpai. Salah satunya datang dari merk Wardah.

Wardah merupakan brand yang sudah terkenal dengan berbagai macam jenis produk kecantikannya. Wardah juga mengklaim bahwa produknya aman dan halal untuk digunakan. Penasaran dengan rangkaian produk serumnya? Yuk langsung saja simak artikelnya di bawah ini!

Produk Serum Wardah Yang Bagus

Berikut ini kriteria yang kami gunakan untuk membuat list produk serum wardah yang bagus:

  • Kualitas
  • Kandungan
  • Tekstur
  • Fungsi
  • Harga
  • KemasanĀ 

1. Wardah Purifying Facial Serum

Rekomendasi pertama datang dari Wardah Purifying Facial Serum. Produk serum satu ini mengandung ekstrak rumput laut yang tidak hanya melembabkan tapi juga mengontrol produksi minyak berlebih, sehingga wajah menjadi tidak mengkilap. Kandungan lain yang terdapat dalam serum ini adalah ekstrak witch hazel yang mampu mengecilkan pori, sehingga mencegah kotoran tersumbat di area tersebut dan mengurangi komedo.

Produk Serum Wardah Yang Bagus

Teksturnya juga cenderung kental namun langsung diserap kulit dan tidak lengket, sehingga tak heran jika serum ini sangat direkomendasikan untuk membuat wajah lebih cerah, halus, dan sekaligus mengontrol produksi minyak.

Cocok untuk Anda yang memiliki jenis kulit berminyak. Harganya juga cukup terjangkau. Anda sudah bisa memilikinya seharga Rp45rb saja.

2. Wardah Intense Brightening Essence Serum

Ingin kulit putih bening dan bercahaya? Maka produk Wardah Intense Brightening Essence Serum satu ini akan sangat cocok untuk Anda gunakan. Produk Wardah Intense Brightening Essence Serum ini memiliki kandungan yang berfungsi memutihkan kulit sebening kristal loh.

Produk Serum Wardah Yang Bagus

Adanya kandungan crystal white active yang berfungsi mengurangi produksi melanin, silver vine extract, hydrating agent untuk menyamarkan noda, serta ekstrak aloe vera yang berguna untuk mencerahkan dan meratakan kulit wajah. Dengan harga Rp 75.000 Anda sudah bisa membawa pulang serum kali ini.

3. Wardah Nature Daily Aloe Hydramild Serum

Kulit yang kering sering kali mengalami pengelupasan. Kondisi ini bisa menyebabkan munculnya iritasi pada kulit. Jika Anda mengalaminya, coba untuk gunakan Nature Daily Aloe Hydramild Serum dari wardah rekomendasi kami berikutnya. Produk yang mengandung Aloe vera ini.

Selain melembabkan kulit, dapat meredakan iritasi pada kulit kering loh. Kulit kering juga mudah menjadi tidak elastis dan mengalami kerutan. Untuk itu, produk ini akan sangat tepat untuk dijadikan pilihan karena dilengkapi kandungan hyaluronic acid dan vitamin E.

Dimana kedua kandungan tersebut sanggup mengembalikan elastisitas alami kulit Anda. So, tunggu apalagi. Langsung saja dicoba! Baca juga: 13 Serum Lokal Terbaik 2020

4. Wardah Renew You Anti Aging Intensive Serum

Selanjutnya ada dari serum Wardah yang dikenal dengan nama Renew You Anti Aging Intensive. Serum ini memiliki 10 bahan aktif didalamnya yang mampu untuk mengatasi 10 tanda penuaan, seperti garis halus, kulit yang mulai kendur, hiperpigmentasi, dan lainnya.

Salah satu bahan utamanya adalah ekstrak stem cell apel yang membantu melindungi kulit dari terpaan sinar UV dan polusi. Serum ini juga mengandung peptide untuk merangsang pembentukan kolagen yang akan memperbarui sel kulit sehingga kulit lebih kencang dan tampak lebih muda.

Produk Serum Wardah Yang Bagus

Bagi Anda yang ingin merasakan manfaat serum Wardah ini Anda bisa membelinya dengan harga sekitar Rp 77 ribu. Meskipun terdengar sedikit mahal namun kualitas dan fungsi yang dimiliki serum ini sangat relate kok. Jadi, Anda tidak akan rugi untuk memilikinya.

5. Wardah Crystallure Supreme Revitalizing Oil Serum

Nah, rekomendasi produk serum berikutnya ada dari produk Crystallure Supreme Revitalizing Oil Serum. Keunggulan dari Wardah Crystallure Supreme Revitalizing Oil Serum kali ini adalah formulanya yang merupakan hybrid atau perpaduan antara minyak dan air sehingga menghasilkan tekstur produk yang unik.

Sama seperti produk Crystallure lainnya, kandungan utama dari serum Wardah yang satu ini adalah Gold Peptide Crystals. Kombinasi dari peptida dengan kristal emas murni (pure gold crystals). Perpaduan tersebut membuat formulanya menjadi 90 kali lebih stabil dan efektif dibandingkan peptida biasa ketika digunakan dalam proses peremajaan kulit. Oleh karena itu, formula ini sangat baik untuk mengatasi masalah penuaan kulit.

Selain itu, ada lagi kandungan bahan aktif Youth Glow Active yang diadaptasi dari senyawa yang diproduksi oleh mikroorganisme yang dapat hidup di kondisi ekstrim lingkungan, seperti sinar matahari, polusi, suhu tinggi, dan radikal bebas. Produk yang bagus bagi Anda yang menginginkan kulit tampak awet muda.

6. Wardah Facial Hydrating Serum

Produk serum Wardah Facial Hydrating merupakan serum Wardah untuk kulit kering, karena manfaatnya melembabkan kulit. Selain melembabkan, serum ini juga memberikan kekenyalan dan rasa segar pada kulit karena diformulasikan dengan hyaluronic acid.

Produk Serum Wardah Yang Bagus

Packaging dari produk ini juga terdapat perubahan antara yang lama dan yang baru. Pada packaging lama tutup botol serum berwarna biru sementara packaging terbaru serum ini berwarna hijau muda. Serum ini dibanderol dengan harga Rp50rb hingga Rp55rb di e-commerce. Sangat ramah di kantong bukan? Kalau begitu langsung masuk list belanja Anda saja! Baca juga: 13 Serum Penghilang Flek Hitam Terbaik 2020

7.Wardah Intensive Moisturizing Body Serum

Untuk pemilik kulit dengan jenis cenderung kering. Anda dapat menggunakan body serum ini yang kami rekomendasikan berikut ini. Datang dari produk Wardah Intensive Moisturizing Body Serum. Produk serum wardah ini memiliki formula yang mampu memperbaiki kulit secara mendalam agar kulit lebih kenyal dan lembab.

Teksturnya juga sangat ringan dan nyaman di kulit saat pengaplikasian Anda tak akan merasa lengket saat memakai produk ini. Justru kandungannya akan menyerap lebih baik ke dalam lapisan kulit Anda sehingga memberi hasil yang maksimal.

Produk Serum Wardah Yang Bagus

Body serum ini juga mengandung 50% lebih banyak moisturizer yang dikhususkan untuk kulit kering. Selain itu, produk ini juga meningkatkan barrier kulit agar terhindar dari permasalahan kulit lainnya. Nah, untuk Anda yang menginginkan kulit kenyal dan lembab setiap saat. Anda bisa mencoba produk serum ini.

8. Wardah C-Defense Serum

Yang terakhir ada produk serum wardah C-Defense. Serum dari Wardah yang satu ini kami rekomendasikan untuk Anda yang sering beraktivitas diluar rumah serta suka bepergian . Karena produk ini mengandung hi-grade vitamin C yang dapat mencerahkan kulit Anda. Selain itu, ada kandungan vitamin C yang banyak antioksidannya untuk menjaga kulit dari radikal bebas.

Cocok sekali bukan? Jika Anda memiliki tekstur kulit yang tidak rata, Anda juga tidak perlu khawatir karena dapat ditangani oleh serum yang satu ini. Adanya kandungan biosaccharide membuat tekstur kulit wajah Anda akan menjadi lebih halus.

Produk Serum Wardah Yang Bagus

Elastisitas dan struktur kulit Anda pun bisa kembali normal alami. Wajah halus tanpa bruntusan akan Anda miliki. Yuk dapatkan sekarang juga produknya. Anda bisa menemukan produk serum wardah ini di berbagai toko kecantikan dan situs belanja online sekalipun.

Semoga Bermanfaat!