Kulit wajah yang kering dan kusam merupakan salah satu masalah yang sangat mengganggu penampilan. Penyebab dari kulit kering sendiri cukup beragam, mulai dari kurangnya perawatan wajah, hingga asupan nutrisi yang tidak mencukupi. Pelembab wajah untuk kulit wajah yang kering sudah banyak dijual oleh merk-merk kosmetik ternama.
Pelembab yang dibuat khusus untuk kebutuhan kulit yang kering akan bekerja mengatasi kondisi tersebut. Untuk dapat memudahkan Anda memilih merk pelembab untuk kulit kering terbaik, kami akan memberikan 10 rekomendasi sebagai referensi untuk Anda.
Berikut kriteria yang kami gunakan untuk membuat list merk pelembab untuk kulit terbaik:
- Manfaat.
- Tekstur.
- Kandungan.
- Harga.
Daftar isi:
- 1. Emina Bright Stuff Moisturizing Cream
- 2. Pixy Radiant Finish Spot Care Beauty
- 3. Wardah Purifying Moisturizer Gel
- 4. Pond’s Age Miracle Cell Regen Day Cream
- 5. The Body Shop Vitamin E Aqua Boost Sorbet
- 6. Natur-E Daily Face Cream
- 7. Cetaphil Moisturizing Cream
- 8. Sebamed Extreme Dry Skin Relief Face Cream
- 9. L’Occitane Shea Ultra Rich Comforting Cream
- 10. Estee Lauder Hydrationist Maximum Moisture Creme
1. Emina Bright Stuff Moisturizing Cream
Merk pelembab untuk kulit kering yang terbaik adalah produk dari lokal yaitu Emina. Emina Bright Stuff Moisturizing Cream yaitu pelembab yang dikhususkan untuk yang mempunyai kulit wajah yang kering dengan harga terjangkau.
Dikemas dalam kemasan tube berwarna merah muda pastel dan putih menjadikannya sangat menarik untuk dilihat. Rancangan yang sedikit berbeda terdapat pada bagian saluran untuk mengeluarkan krimnya dimana terdapat tutup pengunci agar mencegah krim berceceran.
Pelembab wajah untuk kulit kering dan gatal persembahan Emina ini diperkaya dengan kandungan vitamin E sebagai antioksidan yang bukan cuma menjaga kelembaban kulit, tetapi juga melindungi kulit dari kerusakan akibat faktor eksternal.
2. Pixy Radiant Finish Spot Care Beauty
Siapa bilang pelembab yang murah tidak memiliki kualitas yang baik? Pixy Radiant Finish Spot Care Beauty adalah pelembab dengan harga terjangkau, pelembab ini memiliki kualitas yang tidak kalah dengan pelembab merk ternama loh.
Kandungan Active Veil Formula dalam pelembab ini akan melapisi kulit dan menjaga kelembabannya dengan sempurna, terutama pada kulit kering. Ekstrak Alami Botani dan SPF 15 bekerja untuk mencerahkan kulit, menyamarkan noda hitam, dan melindungi kulit dari bahaya sinar UV.
Baca juga: Merk Pelembab Paling Bagus
3. Wardah Purifying Moisturizer Gel
Teksturnya yang berupa gel membuat Wardah Purifying Moisturizer ini melembabkan wajah secara optimal. Selain itu, gel pelembab ini dapat menyejukkan wajah dan membuat wajah Anda tampak lebih segar.
Meskipun pelembab ini membuat kulit Anda lebih lembab, tetapi Wardah Purifying Moisturizer Gel ini tidak menyebabkan wajah Anda jadi berminyak. Pelembab ini juga menutrisi kulit karena mengandung Ekstrak Chamomile, Pro Vitamin B5, dan Vitamin E.
Jangan khawatir akan harganya, karena produk pelembab dari Wardah ini dijual dengan harga yang sangat ekonomis Anda sudah bisa menggunakan Wardah Purifying Moisturizer Gel ini di rumah.
4. Pond’s Age Miracle Cell Regen Day Cream
Pelembab ini diformulasikan untuk bekerja ke dalam sel kulit wajah. Manfaat dari Pond’s Age Miracle ini adalah untuk menghaluskan kulit wajah, mengurangi kerutan dan garis halus, dan menyamarkan noda hitam pada wajah.
Kandungan SPF 15 PA++ pada pelembab ini akan memproteksi kulit Anda dari paparan sinar UV. Pond’s mengklaim bahwa pelembab Age Miracle Cell Regen Day Cream ini mampu membuat kulit wajah terlihat 10 tahun lebih muda dari usia Anda saat ini.
5. The Body Shop Vitamin E Aqua Boost Sorbet
Pelembab wajah dari the body shop ini juga sangat direkomendasikan untuk Anda yang memiliki kulit wajah yang kering serta kusam. Kandungan didalamnya akan memberikan kelembaban dan kelembutan pada kulit secara merata.
Berkat teknologi Aqua Sphere, produk ini dapat menghidrasi kulit hingga 24 jam. Formula minyak kedelainya akan menyegarkan kulit wajah sepanjang hari. Pelembab ini juga cocok digunakan untuk segala jenis kulit dengan hasil matte tanpa meninggalkan kesan lengket sekalipun.
Oleh karena itu, maka tidak heran jika pelembab ini menjadi salah satu produk yang digemari para wanita khususnya yang mempunyai kulit wajah yang kering. Harga yang dijual juga cukup kompetitif ya.
6. Natur-E Daily Face Cream
Selanjutnya ada produk dari Natur-E. Ketika hendak memilih sebuah pelembab untuk wajah kering, Anda bisa memperhatikan apakah produk tersebut mengandung antioksidan atau tidak.
Kandungan antioksidan dapat membantu menetralisir radikal bebas serta menjaga kulit tetap segar dan sehat. Natur-E Daily Face Cream adalah salah satu pelembab yang mengandung tiga bahan utama yang bekerja sebagai antioksidan.
Kandungan tersebut adalah ekstrak biji bunga matahari, biji gandum, dan biji delima. Kandungan tersebut memiliki manfaat sebagai berikut.
- Kandungan biji delima sendiri bekerja membantu meningkatkan elastisitas dan kelembaban kulit.
- Ekstrak biji bunga matahari dan biji gandum berperan sebagai aktivator dan antioksidan untuk menghasilkan kolagen dan elastin pada kulit.
7. Cetaphil Moisturizing Cream
Produk moisturizer untuk kulit wajah kering dari Cetaphil adalah alternatif lain yang mungkin cocok buat Anda. Produk yang diklaim sebagai all in one ini bukan hanya cocok diterapkan pada kulit wajah, tetapi juga bagian tubuh lain seperti tangan, lutut, kaki, dan siku.
Penggunaannya sangat tepat bagi Anda yang punya kondisi kulit kering kronis. Kandungan utama berupa minyak biji almond menjadi andalan utama dari pelembab wajah untuk kulit kering dan sensitif ini.
Produk ini juga dijual dengan harga yang dibilang cukup mahal, tetapi dengan harga yang begitu cukup tinggi kualitas yang diberikan justru sangat ampuh dan bagus. Isi dari pelembab ini juga cukup banyak sehingga akan lebih hemat untuk Anda menggunakannya.
Baca juga: Merk Pelembab Untuk Kulit Berminyak Terbaik
8. Sebamed Extreme Dry Skin Relief Face Cream
Tidak hanya mengeluarkan pelembab untuk bibir yang kering. Sebamed juga mengeluarkan produk pelembab wajah untuk kulit wajah yang kering yaitu Sebamed Extreme Dry Skin Relief Face Cream.
Permasalahan-permasalahan yang biasa hadir akibat kondisi kulit yang kering seperti kapalan, psoriasis (kulit memerah, menebal, dan bersisik), atau mengalami keratosis dapat ditangani dengan baik oleh Sebamed Extreme Dry Skin Relief Face Cream.
Sebamed Extreme Dry Skin Relief Face Cream sendiri mengandung sejumlah kandungan penting yang diperlukan untuk menjaga kelembaban kulit. Kandungan utama yang berperan sebagai zat keratolitik memberikan tingkat kelembaban yang maksimal terhadap kulit.
Selain itu juga Sebamed Extreme Dry Skin Relief Face Cream memiliki fungsi sebagai:
- Dapat digunakan pada daerah kulit yang pecah-pecah atau kapalan.
- Kulit merah akibat gatal-gatal.
- Warna kulit wajah tidak rata.
9. L’Occitane Shea Ultra Rich Comforting Cream
Krim pelembab yang mudah diserap oleh kulit dimiliki oleh L’occitane Shea Ultra Rich Comforting Cream. Sesuai dengan namanya, produk ini punya kandungan yang super kaya dengan efek melembabkan yang bikin nyaman.
Formulasi shea butter dengan konsentrasi tinggi mencapai 25% dapat memenuhi keperluan mendasar kulit yang kering dan cenderung sangat kering, bahkan untuk kulit sensitif sekalipun. Diklaim oleh L’occitane produk ini mampu memberi efek lembab jangka panjang hingga 72 jam.
Produk pelembab wajah untuk kulit kering dan mengelupas ini sudah diuji dari kondisi yang paling parah dengan efektifitas hidrasi yang signifikan. Anda bisa mengoleskan pelembab ini pada pagi dan malam hari, terutama ketika ingin beraktivitas atau istirahat di ruangan menggunakan AC.
10. Estee Lauder Hydrationist Maximum Moisture Creme
Kemasan yang cantik dan terkesan mewah adalah kelebihan utama yang selalu menjadi alasan sebagian orang memilih produknya. Bukan hanya unggul dari segi desain, Estee Lauder juga tetap memperhatikan performa dari produk yang diciptakan.
Termasuk pada pelembab wajah yang aman untuk kulit kering ini, Estee Lauder Hydrationist Maximum Moisture Crème telah melewati proses penelitian jangka panjang untuk menghasilkan produk yang sesuai dengan kebutuhan kulit kering setiap orang.
Dengan harga yang memang cukup tinggi membuat produk ini tak perlu diragukan lagi mengenai kualitasnya. Krim lembut yang bekerja melembabkan kulit ini diformulasikan dengan sebuah sustainable moisture complex eksklusif.
Cukup diaplikasikan sekali maka kandungan tersebut akan bekerja dengan intens dalam memberi efek hidrasi yang tahan lama bagi kulit. Produk ini bisa mencegah tanda penuaan kulit prematur sehingga kulit terlihat lebih awet muda dan sehat.
Semoga bermanfaat.