fbpx

Bagus mana Primer vs Foundation?

Anda pecinta produk makeup? Tentu tidak asing lagi jika keberadaannya begitu krusial untuk membuat tampilan wajah Anda terlihat sempurna dan mempesona. Salah satu varian produk makeup yang tidak boleh Anda lewatkan yaitu Primer dan Foundation.

Seringkali Primer dan Foundation digunakan sebagai alas makeup sebelum mengaplikasikan bedak. Keduanya memiliki fungsi dan bentuk yang hampir sama. Namun, tahukah Anda jika keduanya memiliki kelebihan dan kekurangannya masing-masing.

Nah, bagi Anda yang bingung untuk memilih kedua produk tersebut. Anda bisa langsung intip pembahasan mengenai keduanya di Bagusmana.id agar bisa menjadi pertimbangan sebelum membelinya. So, tunggu apalagi. Stay tune terus ya!

Primer vs Foundation

Primer

Primer merupakan alas makeup yang umumnya digunakan sebagai lapisan pertama sebelum menggunakan kosmetik apa pun. Pada umumnya tekstur yang dihasilkan oleh Primer yaitu cair atau gel dan sangat ringan ketika dibaurkan pada kulit wajah seperti terasa menggunakan bedak tabur.

Primer bekerja seperti pelembab di bawah lapisan foundation. Hasil yang diberikan oleh primer sendiri juga tahan lama serta membuat tampilan riasan makeup Anda terlihat lebih nyata dan tekstur kulit wajah yang tampak jauh lebih mulus. Baca juga: Bagus mana Foundation Liquid vs Foundation Stick?

Ada banyak keunggulan jika Anda mengaplikasikan primer. Selain sebagai penunjang riasan makeup. Primer juga mampu membuat kulit wajah tampak cerah mempesona. Nah, ada berbagai macam merk primer yang bisa Anda temukan di pasaran. Namun sebelum membeli, Anda bisa mempertimbangkan kelebihan dan kekurangan yang ada pada primer. Berikut penjelasannya:

Kelebihan Primer

Berikut ini Kelebihan Primer:

  • Mampu melembabkan kulit
    Kelebihan yang ada pada primer yaitu mampu melembabkan kulit. Selain ampuh menutupi kekurangan dan cela yang ada pada wajah. Primer juga ampuh memberikan hasil makeup yang baik serta mampu menjaga kelembaban kulit wajah.
  • Memiliki daya tahan yang lama
    Jika bicara mengenai daya tahannya. Primer merupakan produk yang memiliki daya tahan yang cukup lama. Teksturnya yang ringan juga tidak membuat wajah berat serta sangat nyaman untuk Anda aplikasikan untuk jangka waktu yang lama.
  • Mencerahkan wajah
    Kelebihan lain pada primer yaitu memberikan hasil wajah yang cerah. Untuk Anda yang menyukai riasan yang natural atau tipis maka primer merupakan jawabannya. Karena bahannya yang ringan dan teksturnya yang cair membuat kandungannya mampu menyerap dengan baik ke dalam kulit.

Kekurangan Primer

Berikut ini Kekurangan Primer:

  • Memiliki sedikit varian
    Jika dibandingkan dengan foundation, primer sendiri hadir dengan varian yang cukup sedikit. Oleh karena itu sebelum membeli ada baiknya Anda pertimbangkan lebih dulu kandungannya pada jenis kulit Anda agar ketika diaplikasikan kulit Anda tidak mengalami masalah kulit lain.
  • Tidak cocok untuk kulit berminyak
    Kekurangan lain yang ada pada primer kali ini akan sangat mengecewakan bagi pemilik kulit berminyak karena penggunaan primer tidak begitu berhasil meminimalisir minyak yang berlebih pada wajah Anda.
  • Kurang fleksibel
    Primer kerap kali dijadikan sebagai alas untuk menunjang pemakaian foundation. Hal ini yang membuat primer memiliki sifat yang tidak fleksibel. Anda masih perlu mengaplikasikannya dengan bedak tabur atau padat.

Primer vs Foundation

Tips Memakai Primer

Primer dapat dioleskan menggunakan spons atau kuas. Akan tetapi, cara paling tepat menggunakannya adalah dengan jari. Karena primer harus dioleskan ke setiap lekukan wajah, maka menggunakan jari lebih mudah.

Rekomendasi Produk Primer

  1. NYX Professional Makeup Studio Perfect Primer
    Nyx mengeluarkan beberapa primer makeup untuk tiap kebutuhan jenis kulit yang berbeda. Salah satu primer makeup yang terbaik yaitu NYX Professional Makeup Studio Perfect Primer. Primer ini memiliki tekstur yang lembut dan dapat menjawab kebutuhan Anda yang ingin menghasilkan makeup yang flawless dan tahan lama.
  2. Revlon Photoready Perfecting Primer
    Revlon Photoready Perfecting Primer memiliki kemasan botol berbentuk kaca dengan tutup plastik disertai pump khusus, yang memudahkan dalam mengatur penggunaan Revlon Photoready Primer ini sesuai kebutuhan. Primer ini memiliki 3 varian dari seri Revlon Photoready, Tetapi, khusus Perfecting Primer ini berfungsi melembutkan kulit dan membantu meminimalisir tekstur, garis halus, serta warna yang tidak rata pada wajah.
Beli Primer online di harga termurahnya sekar7ang, klik disini.

Foundation

Foundation merupakan salah satu produk makeup paling penting, karena memiliki andil yang sangat besar dalam menciptakan tampilan riasan makeup Anda. Foundation ini mampu menyamaratakan warna kulit dan menyamarkan kekurangan sebagai alas riasan.

Foundation juga sering dikenal dengan sebutan alas bedak. Foundation punya warna kayak kulit jadi mudah untuk diaplikasikan ke wajah.

Ada banyak brand terkenal baik luar maupun lokal yang menghadirkan produk foundation yang berkualitas baik. Dan tentu dengan harga yang mulai bervariasi. Anda bisa memilih produk foundation sesuai dengan budget dan kebutuhan Anda. Baca juga: Bagus mana Smashbox Primer vs Mac Primer ?

Kelebihan Foundation

Berikut ini Kelebihan Foundation:

  • Penggunaannya yang praktis
    Kelebihan dari foundation yaitu pengaplikasiannya yang praktis. Anda bisa mengaplikasikannya dengan mudah karena kemasannya pun didesain sangat praktis demi memudahkan penggunanya.
  • Memiliki banyak varian bentuk
    Jika dibandingkan dengan primer, foundation sendiri memiliki banyak varian bentuk dan tekstur yang bisa Anda coba sesuaikan dengan selera dan kebutuhan. Foundation memiliki bentuk cair, spray dan lainnya.
  • Memiliki hasil kulit yang matte
    Kelebihan lain yang dimiliki oleh Foundation yaitu dapat memberikan hasil akhir riasan yang sempurna dan matte, pokoknya tak perlu khawatir terlihat cakey. Karena foundation mampu membuat riasan makeup Anda merata dengan baik.

Kekurangan Foundation

Berikut ini Kekurangan Foundation:

  • Harga yang cukup mahal
    Kekurangan yang ada pada foundation yakni memiliki harga yang cukup mahal. Beberapa varian dari foundation ini memiliki harga yang cenderung mahal. Jadi, ada baiknya sebelum membeli foundation Anda mempertimbangkan budget yang Anda miliki.
  • Teksturnya yang cenderung berat
    Tekstur yang diberikan foundation kadang terasa sangat berat di wajah. Jadi lebih baik dipakai untuk acara khusus saja, bila dibandingkan untuk kegiatan sehari-hari alias daily makeup.
  • Memiliki warna yang terbatas
    Kekurangan lain yang terdapat dalam foundation yakni pilihan warna yang terbatas. Foundation hanya tersedia dalam warna kulit saja. Bagi Anda yang ingin tampil beda makan foundation kurang tepat.

Primer vs Foundation

Tips Memakai Foundation

Agar wajah terlihat lebih cerah, sebaiknya pilih foundation yang memiliki undertone kuning. Hindari membeli foundation dengan warna lebih cerah dari tone kulit asli Anda. Nah, untuk itu Anda perlu tahu lebih dulu mengenai jenis kulit Anda.

Rekomendasi Produk Foundation

  1. L’Oreal Paris True Match Super Blendable Liquid Foundation
    Banyak sekali pilihan foundation dari L’Oreal Paris yang bisa Anda pilih. Salah satunya adalah seri atau tipe dation. Pelapis wajah sebelum pengaplikasian bedak ini cocok dipakai oleh semua jenis kulit. L’Oreal Paris True Match Super Blendable Liquid Foundation mudah diratakan pada area wajah karena bersifat liquid, bisa dibantu dengan sponge sebagai aplikatornya.
  2. Son & Park Skin Fit Foundation
    Mencari produk Foundation yang memiliki coverage menyeluruh serta mampu menyamarkan kulit yang kemerahan? Maka produk dari Son & Park Skin Fit Foundation bisa Anda coba. Foundation ini memiliki kandungan yang baik untuk mengatasi masalah kulit tersebut. Selain itu, foundation satu ini akan menyamarkan pori-pori dan ketidaksempurnaan di wajah.
Beli Foundation online di harga termurahnya sekarang, klik disini.
KeteranganPrimerFoundation
TeksturGel, Krim, atau Cairan. Krim, Liquid.
TampilanGlowing, Glass Skin.Sheer, Dewy, Satin dan Matte.
Beli OnlineKlik DisiniKlik Disini

Bagus mana Primer vs Foundation?

KeteranganPrimerFoundation
Kelebihan-Mampu melembabkan kulit
-Memiliki daya tahan yang lama
-Mencerahkan wajah
-Penggunaannya yang praktis
-Memiliki banyak varian bentuk
-Memiliki hasil kulit yang matte
Kekurangan-Memiliki sedikit varian
-Tidak cocok untuk kulit berminyak
-Kurang fleksibel
-Harga yang cukup mahal
-Teksturnya yang cenderung berat
-Memiliki warna yang terbatas

Kesimpulan

Dari perbandingan mengenai Primer dan Foundation maka dapat disimpulkan bahwa keduanya memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing. Biasanya kedua produk varian makeup ini sering menjadi pendamping riasan makeup. Meski keduanya memiliki fungsi dan bentuk yang hampir sama. Namun keduanya memiliki perbedaan sendiri-sendiri sesuai dengan kebutuhan Anda.